Mek Jirakit, aktor
tampan yang terkenal semenjak bermain di Room Alone 401-410 ini sudah beberapa
kali digosipkan berpacaran dengan sederet wanita cantik yang usianya lebih tua
dari Mek. Mek yang tahun ini berusia 22 tahun bahkan mengaku pernah berpacaran
dengan wanita yang umurnya lebih tua 10 darinya. Terakhir kali, Mek terlihat
dekat dengan VJ seksi, Ja Natthaweeranuch. Namun kedekatan mereka tidak
berlangsung lama dan memutuskan untuk menjadi teman seperti sebelumnya. Mek
memang sudah lama mengungkapkan ketertaikannya dengan VJ Ja, namun tampaknya VJ
Ja hanya menganggap Mek sebagai Juniornya. Saat ditanya wartawan mengenai
asmara Mek yang selalu berlangsung dengan perepuan dewasa, begini tanggapan Mek.
“Aku sebenarnya
tidak terlalu peduli dengan usia, karena cinta tidak melihat dari batasan usia.
Mungkin jika aku bertemu dengan seseorang yang kusukai dan dia lebih muda, aku
juga akan memacarinya. Aku tidak pernah sengaja untuk mengencani perempuan yang
lebih tua. Aku hanya menyukai perempuan yang dewasa dan tidak cerewet hahaha”
ungkap Mek dilansir dari gossipstar.mthai.com
Baru-baru ini, Mek
kembali dekat wanita cantik keturunan Thailang-Hong Kong, Alice Tsoi, teman
mainnya di series Ugly Duckling : Don’t. Alice yang lebih tua 3 tahun dari Mek,
sering didapati jalan-jalan bersama Mek dan sering menggunggah foto kebersamaan
mereka di Instagram. Masih belum dikonfirmasi apakah dua orang ini sudah berpacaran
atau baru memulai PDKT. Mek hanya mengatakan kalau Alice memang teman dekatnya
untuk saat ini. Dia tidak ingin buru-buru mengambil langkah.
Bagaimana rumor
tentang kedekatanmu dengan Alice Tsoi?
Itu bukan rumor,
kami memang dekat sekarang.
Lalu apa hubungan
kalian?
Alice dan aku masih
belum yakin untuk memulai suatu komitmen. Tapi aku merasa saat ini kami sudah
cukup dekat dan sudah mengenal satu sama lain. Pertama, kami akan mencoba untuk
lebih mengenal lagi.
Sudah berapa lama
kalian dekat, apa sudah saling mengungkapkan perasaan?
Kami kenal sudah
sangat lama, tapi baru dekat 2-3 bulan yang lalu. Untuk saat ini, kami tidak
ingin menggunakan kata cinta dalam hubungan kami. Biarkan berjalan apa adanya
saja, kali ini aku akan lebih berhati-hati.
Apa yang kamu sukai
dari Alice?
Aku senang saat dia
berbicara tentang film-film terbaru. Alice dan aku sangat suka menonton, jadi
aku merasa punya topik pembicaraan yang menyenangkan dengannya.
Meskipun mereka
menyangkal belum berpacaran, nampaknya mereka sudah sangat dekat, terbukti
mereka sangat sering menggunakan Couple Item setiap berpergian. Mek dan Alice
bahkan selalu mencocokan warna pakaian mereka. Hmm.. kita tunggu saja kabar
baiknya dari pasangan ini.
Posting Komentar